Ketakutan Terbesarku

Share on :

Hari ini, aku duduk sendiri di sudut ruang laboratorium microwave, membaca sebuah novel terbitan gagas, mendengarkan musik, sambil sesekali melirik handphone yang berada di depanku. Tiba-tiba, ada rasa takut yang menghinggapiku. Rasa takut yang sudah hampir tiga bulan ini terus menghantuiku. Entah, aku hanya cemas atau apa. Saat berangkat ke lab hari ini, aku meninggalkan galaxy tab S ku di kamar, dan nomor handphone ku ada disana.

Meninggal tablet di kamar mungkin bukan sesuatu yang mengkhawatirkan bagiku, tapi rasa cemas itu ada. Aku selalu ketakutan setiap meninggalkan handphone jauh dari jangkauanku. Bukan, bukan karena aku takut ada yang menghubungiku hal-hal sepele, atau aku tak bias mengecek sosial mediaku. Aku hanya takut ada telepon dari rumah dan mengabarkan sesuatu yang buruk. Ah, iya, ini ketakutan terbesarku setiap jauh dari rumah. Aku hanya takut ada telepon tak terduga mengabarkan kabar tak enak dari rumah. Rasa takut ini sudah menggelayutiku lama. Membuat air mata selalu ingin menetes setiap memikirkannya. Pikiran-pikiran aneh setiap jauh dari rumah. Ah, cengeng sekali diriku untuk hal yang satu ini.

Semoga ini memang hanya ketakutan dan cemasku.


Lab Microwave
5 April 2017, 2.22PM

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEPENGGAL KISAH © 2011 Design by Best Blogger Templates | Sponsored by HD Wallpapers